Ciamis,Nuansapendidikan.co.id– SMPN 1 Panumbangan kembali menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan bakat olahraga siswa. Mereka mengirimkan atlet terbaiknya ke ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Sekolah Menengah Pertama.
Sekolah ini berpartisipasi dalam tiga cabang olahraga, yaitu bulu tangkis putri, pencak silat putri, serta karate putra dan putri.
Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Panumbangan, Sartono, menegaskan bahwa target mereka adalah membawa pulang gelar juara.
“Kami pernah menjuarai tingkat komisariat, sehingga kami optimis dapat meraih hasil terbaik dalam kegiatan ini,” katanya saat diwawancarai di Kantor Disbudpora Ciamis, Senin (24/2/2025).
Sartono menjelaskan bahwa, SMPN 1 Panumbangan memiliki program ekstrakurikuler olahraga yang aktif dalam membina siswa berbakat.
Selain itu, sekolah juga bekerja sama dengan padepokan dan komunitas olahraga untuk memperkuat kemampuan atlet.
“Kami ingin memastikan bahwa pembinaan ini berkelanjutan. Tidak hanya untuk O2SN, tetapi juga agar siswa bisa melanjutkan prestasi mereka di tingkat lebih tinggi,” jelasnya.
Ajang O2SN ini menjadi kesempatan bagi para siswa untuk mengasah keterampilan, mental bertanding, serta membanggakan nama sekolah di kancah yang lebih luas.
Komentar